Tips Menangkal Stres
Siapa bilang kehidupan di kampus penuh dengan hura-hura belaka? Berbagai kewajiban di dalam dan luar kampus justru menyumbang stres untuk tubuh kita.
Sebagai mahasiswa, kita memang memasuki fase kedewasaan awal. Fase ketika kita diharuskan belajar menangani semua masalah sendiri, mulai dari masalah keuangan, kewajiban akademik, mengatur waktu, hingga rumitnya sebuah hubungan.
Sementara, kita sering tidak menyadari sedang mengalami stres akibat pola hidup yang tidak seimbang. Padahal, seluruh masa kuliah kita tidak seharusnya menjadi zona stres tanpa akhir. Nah, jika kamu merasa sedang dilanda stres berkepanjangan, beberapa kiat ini dapat membantumu meringankan stres dan menjagamu tetap waras.
Sebagai mahasiswa, kita memang memasuki fase kedewasaan awal. Fase ketika kita diharuskan belajar menangani semua masalah sendiri, mulai dari masalah keuangan, kewajiban akademik, mengatur waktu, hingga rumitnya sebuah hubungan.
Sementara, kita sering tidak menyadari sedang mengalami stres akibat pola hidup yang tidak seimbang. Padahal, seluruh masa kuliah kita tidak seharusnya menjadi zona stres tanpa akhir. Nah, jika kamu merasa sedang dilanda stres berkepanjangan, beberapa kiat ini dapat membantumu meringankan stres dan menjagamu tetap waras.
Tidur
Kebanyakan mahasiswa pasti pernah mengalami kurang tidur. Entah itu karena belajar hingga larut malam dan bangun lebih awal untuk mengikuti ujian, atau tidur larut malam karena hang out dengan teman-teman dan harus cepat bangun untuk kuliah pagi. Sering kali, mahasiswa mengalami stres karena kekurangan tidur.
Daripada berpesta dan kongkow dengan teman-teman sepanjang akhir pekan, cobalah untuk tidur lebih awal sehingga kamu dapat memulai minggu baru dengan perasaan bugar. Jika kamu akan menghadapi ujian, tetapkan waktu belajar yang harus kamu patuhi, dan berapa jam "jatahmu" untuk beristirahat dan refreshing.
Dengarkan musik
Sekarang bukanlah pemandangan aneh lagi seseorang berjalan ke sana ke mari dengan earphone terselip di telinga dan iPod menyembul di sela kantung celana. Kamu pun bukan satu-satunya orang yang menggunakan iPodmu di sela jam kuliah, kan?
Beberapa orang merasa, mendengarkan musik lembut dapat membantu mereka belajar dan terlelap di tempat tidur. Musik lembut dengan suara instrumen seperti piano dan harpa dapat membantu pikiran dan tubuhmu rileks.
Memakan makanan yang tepat
Mi instan memang enak dan murah, tetapi jika kebanyakan memakannya, efeknya pun akan buruk bagi tubuh kita. Sesekali, cobalah memasak makanan sehat; makanan dengan kandungan gizi seimbang seperti vitamin, mineral, dan protein. Makanan sehat seperti ini akan menyuplai energi yang dibutuhkan tubuhmu.
Tidak punya akses ke dapur? Bukan masalah. Kamu bisa memilih rumah makan yang menyediakan menu sehat yang kamu butuhkan, nasi untuk karbohidrat, buah dan sayuran untuk vitamin dan mineral, serta protein dari daging, ikan, maupun telur.
Bebaskan pikiran, tubuh, dan jiwamu
Meditasi dipercaya sebagai pelepas stres. Meditasi memungkinkanmu menyatukan pikiran, tubuh, dan jiwamu. Jika mengikuti kelas yoga dan meditasi membuatmu bokek, kamu bisa membeli video yang mengajarimu cara bermeditasi. Kamu pun hanya membutuhkan ruangan yang sunyi, dirimu sendiri, dan meluangkan sedikit waktu.
Tetap sehat
Manfaatkanlah sarana olahraga yang ada di kampusmu. Kamu bisa juga joging atau bersepeda mengelilingi kampus. Dengan menjaga tubuhmu tetap sehat, kamu juga menyiapkan perisai untuk menangkal stres.
Hal lainnya, terkadang kita gusar dengan tambahan beberapa gram pada penimbang badan. Daripada menambah stres akibat memikirkan lemak yang semakin menumpuk di badanmu, tetapkanlah waktu olahraga rutin untuk meningkatkan citramu atas tubuh sendiri; dan tentu saja mengurangi stresmu.
Atur hidupmu
Ini adalah langkah yang utama. Gunakanlah buku agenda untuk mengorganisasi kegiatanmu. Cara ini akan membantumu menyadari pentingnya waktu sekaligus mengurangi beban pikiranmu karena kamu tahu apa yang akan dan harus kamu lakukan.
Jika kamu dapat mengontrol hidupmu, kampus dan masa kuliah pun akan terasa lebih menyenangkan.